Turnamen Gateball Open 2023 Di Lapangan Tugu Bengkulu

GOESSNEWS.COM – BENGKULU – Lapangan Tugu Bengkulu Jum’at pagi tanggal 15 Desember 2023 telah digelar PERGATSI (Persatuan Gateball Seluruh Indonesia) Bengkulu. Kejuaraan nasional turnamen Gateball untuk yang pertama kalinya di gelar di Provinsi Bengkuku dan dilaksanakan di Lapangan Merdeka Kota Bengkulu, Jumat (15/12/2023).

Turnamen ini akan mempertandingkan dua nomor beregu dan tripel. Wakil Ketua harian Pergatsi Bengkulu Cucu Daeni mengatakan dipilihnya lapangan merdeka sebagai lokasi turnamen, Pergatsi Bengkulu karena ingin mempromosikan Wisata Provinsi Bengkulu.

“Lapangan merdeka merupakan tempat paling dekat ke lokasi wisata yang ada di kota Bengkulu seperti: Pantai Panjang, Rumah Bung Karno, Benteng Malborough,” kata Cucu Daeni.

Dikatakan Cucu, Gateball sendiri Belum terlalu Dikenal di Provinsi Bengkulu padahal Gateball sudah lama ada di Indonesia.

“Kejuaraan Gateball di laksanakan untuk memperkenalkan Gateball lebih dekat ke masyarakat dan memperkenalkan wisata yang ada di kota Bengkulu,” Ucap Pegawai Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera VII ini.

Dikatakannya, bahwa permainan Gateball ini dapat mengukur jati diri karena memiliki filosofi tersendiri.

“Banyak orang yang tidak tahu kenapa bola Gateball itu merah dan putih. Merah itu amarah dan putih itu keluasan hati,” jelasnya.

Lanjut cucu, Gateball adalah olahraga yang berkaitan dengan catur, billiar, Karena berkaitan dengan taktik.

 

“Permainan ini taktik yang diutamakan dan pembinaan perilaku, maka jika pemain dalam kondisi marah akan susah memainkan permainan ini,” kata cucu disela – sela acara pertandingan Gateball.Gus

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *