PWI Benteng Perkuat Jurnalistik Era Digital Lewat Workshop Pelatihan

GOESSNEWS.COM – BENGKULU TENGAH -Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bengkulu Tengah akan menggelar Workshop Pelatihan Jurnalistik dengan tema *Penguatan Jurnalistik Pemerintahan dan Desa di Era Digital*. Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 18 Desember 2025, bertempat di Aula Balai Sindu, mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.

Ketua PWI Bengkulu Tengah, Harri Sutriansyah, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan pemahaman jurnalistik, khususnya bagi aparatur pemerintahan, perangkat desa, serta masyarakat umum dalam menghadapi perkembangan era digital.

“Melalui workshop ini, kami berharap terjalin penguatan pemahaman jurnalistik pemerintahan dan desa, sekaligus mendorong kontribusi aktif peserta dalam menyebarluaskan informasi yang akurat dan bertanggung jawab,” ujar Harri Sutriansyah.

Workshop tersebut rencananya akan dibuka secara resmi oleh Bupati Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto. Hingga saat ini, pihak panitia memastikan tidak ada perubahan terkait kehadiran kepala daerah tersebut dalam pembukaan acara.

Kegiatan ini menghadirkan sejumlah narasumber kompeten di bidang komunikasi dan jurnalistik. Mereka di antaranya Dr. Dhanurseto Hadiprashada selaku Ketua Program Studi Magister Ilmu Komunikasi Universitas Bengkulu (UNIB), Dr. Dwi Aji Budiman yang merupakan Kepala Laboratorium Multimedia Komunikasi dan Jurnalistik (Labkomjur) FISIP UNIB, serta Dr. Zaky Antony dari Dewan Kehormatan PWI Provinsi Bengkulu. Adapun moderator dalam kegiatan ini adalah Unga Erya Rizal.

Peserta workshop berasal dari berbagai unsur, meliputi aparatur pemerintahan dan OPD sebanyak 10 orang, perwakilan humas desa 10 orang, mahasiswa 10 orang, serta peserta umum sebanyak 10 orang, dengan total keseluruhan peserta mencapai 40 orang.

Panitia juga menyiapkan fasilitas bagi peserta berupa transportasi serta piagam Workshop Jurnalistik Pemerintahan dan Desa di Era Digital. Panitia dijadwalkan sudah berada di lokasi kegiatan sejak pukul 08.30 WIB untuk melakukan persiapan acara.

Melalui kegiatan ini, PWI Bengkulu Tengah berharap dapat mendorong peningkatan kualitas penyampaian informasi publik yang profesional, edukatif, dan adaptif terhadap perkembangan teknologi digital.*Gusmarni

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *